Pengaruh Bahasa Belanda terhadap Bahasa Indonesia Selain kolonialisme, bangsa Belanda juga menanamkan budaya berbahasa di Indonesia. Sejak awal perkembangan bahasa Indonesia, bangsa Belanda telah membantu masyarakat Indonesia membangun sebuah bahasa persatuan. [Sebuah THREAD]
Bukti nyata dari pernyataan tersebut adalah adanya Ejaan Van Ophuijsen atau Ejaan Lama yang merupakan produk pembakuan ejaan bahasa Indonesia yang dilakukan pertama kali oleh seorang ahli bahasa berkebangsaan Belanda, Prof. Charles van Ophuijsen.
Bahkan Prof. van Ophuijsen menerbitkan sebuah buku yang berjudul Maleische Spraakkunst (1910) yang menjadi panduan bagi pemakai bahasa Melayu di Indonesia.
Bangsa Belanda juga menanamkan budaya bersastra di Indonesia. Contoh ypaling terkenal adalah Max Havelaar (1860) karya Multatuli. Selain itu, sastrawan Indonesia terdahulu seperti Chairil Anwar dan Merari Siregar banyak terpengaruh gaya kepenulisan beberapa sastrawan Belanda.
Dalam perkembangannya, Bahasa Indonesia mendapat pengaruh yang cukup besar dari Bahasa Belanda, yaitu + 1000 kata, dan + 50 istilah serapan.
Sumber asli di Twitter: https://twitter.com/GNFI/status/1291722368235139074